Dalam dunia perwaletan tidak asing lagi membahas tentang penempatan tweter (speaker). Banyak sekali yang salah dalam penempatan tweter panggil, tarik dan inap. Ada yang membuat jumlah tweter inap sampai 60 an tweter dalam 1 ruang inap, jumlah yang sangat banyak bila tidak disesuaikan dengan ukuran gedung dan ada juga tidak memekai Tweter Tarik. Untuk standar gedung ukuran 4 m x 8 m cukup dengan 20 tweter Inap & 4 Tweter Tarik. Jumlah dan penempatan tweter yang benar akan mampu menciptakan kolaborasi serta mampu menciptakan perpaduan suara koloni walet pada suatu gedung.

  • Suara Panggil / Tweter Panggil

Twiter Panggil di Rumah Walet merupakan Audio System yang sangat dibutuhkan Rumah Walet, Audio System ini merupakan salah satu Organ Vital yang harus diterapkan didalam Rumah Walet yang fungsinya sebagai alat pancingan atau alat pemikat untuk mangajak Burung Walet untuk masuk dan menginap didalam rumah yang telah kita sediakan.

Posisi tweter panggil yang ideal adalah posisi tweter di atas pojok kanan dan kiri pada LMB, menghadap lurus ke depan dan jumlah jangan terlalu banyak. Untuk standardnya cukup 2-3 biji tweter yang digunakan, hanya perlu set volume yang tepat untuk penyempurna suaranya.

Setting volume untuk panggil agak sedikit keras untuk menarik walet yang ada disekitar gedung atau yang melintasinya. Cara set volume ini banyak yang belum mengetahuinya. Volume  menggunakan Ampli rakitan berbeda dengan ampli Toko. Frekuensi yang sama bisa di ukur dengan Aplikasi Sound Meter Tepatnya pada DB 70-80. Set volume jika menggunakan ampli Toko merek apapun itu sekitar arah 9-10 jarum jam.

  • Suara Tarik / Tweter Tarik

Suara Tarik Walet atau sering disebut dengan inisial ST merupakan Suara Tiruan Walet yang bersumber perpaduan Suara Panggil dan Suara Inap, Suara Tarik atau ST ini dipasang diruang putar (Rovingroom) dan Voild merupakan Penuntun / pemandu Burung Walet untuk turun kelantai tengah dan lantai paling bawah dan penuntun Burung Walet untuk masuk ke dalam ruang inap.

Beikut ini titik-titik tweter Tarik yg tepat & ideal :

  • Posisi Suara tarik idealnya disetiap Voild atau Lobang Terjun yang menghadap lurus ke LMB,
  • Pintu masuk ruang Inap
  • Ditengah-tengah ruang Inap
  • Jumlah tweter setiap titik maksimal 2 biji.

Setting volume untuk Suara Tarik frekeunsi sedang. Fungsinya untuk menarik walet dan menuntunnya masuk beradaptasi ke ruang inap dan ruangan lainnya. Cara set volume ini banyak yang belum mengetahuinya. Volume  menggunakan Ampli rakitan berbeda dengan ampli Toko. Frekuensi yang sama bisa di ukur dengan Aplikasi Sound Meter Tepatnya pada DB 60-70. Set volume jika menggunakan ampli Toko merek apapun itu sekitar arah 8-9 jarum jam.

Sampai saat ini banyak versi yang kami temukan, ada yang Suara Tarik beda dengan Suara Panggil serta ada juga yang sama dengan Suara Panggil dan begitu juga sebaliknya. Penggunaan yang tepat dan ideal adalah Suara Tarik yang terpisah dan berbeda dengan Suara Panggil dan Suara Tarik mempunyai suara Khusus tersendiri.

  • Suara Inap / Tweter Inap

Suara Inap Walet atau Suara Dalam Walet yang sering disebut dengan inisial SI yang juga merupakan Suara Tiruan Walet yang juga dirancang khusus dan diracik sedemikian rupa dengan trik-trik khusus yang dilakukan oleh sang editor. Dengan menggabungkan kombinasi Suara Anak Walet & indukan. Editing suara dari editor yang telah memahami karakter suara yang disukai oleh Burung Walet sehingga mampu memikat burung walet untuk menginap dilajur-lajur papan sirip sebagai tempat bagi burung walet untuk bergantung dengan cara mengaitkan kuku yang terdapat pada kakinya dengan demikian burung walet akan bisa istirahat dan mulai membuat polesan-polesan liurnya untuk membangun pondasi sarangnya.

Suara inap banyak ditemukan di grup WA, Facebook dan Telegram. Tapi pada dasarnya Suara – suara tersebut cenderung tidak bersih dan suara agak kasar. Berbeda dengan Suara editing dan Original, Suara lebih bersih dan jernih seperti layaknya Suara Asli Anakan dan Indukan Walet.

Cara set volume Suara Inap Yang Ideal adalah Setting volume frekeunsi rendah, karena dengan jumlah Tweter yang banyak. Perpaduan suara inap tergantung pada penempatan Speakernya. Fungsinya agar menciptakan koloni Walet melalui kombinasi Suara Inap. Sehingga Walet yang beradaptasi merasa nyaman dan merasa sudah banyak kawanannya berada diruangan Inap tersebut.

Cara set volume Suara Inap ini banyak yang belum mengetahuinya, tidak boleh terlalu keras dan sedang karena jumlah speakernya yang banyak. Volume  menggunakan Ampli rakitan berbeda dengan ampli Toko. Frekuensi yang sama bisa di ukur dengan Aplikasi Sound Meter yangt ada di android, anda bisa mendownloadnya melalui PlayStore. Jika di ukur dengan aplikasi ini tepatnya pada DB 50-55. Set volume jika menggunakan ampli Toko merek apapun itu sekitar arah 7-8 jarum jam.

0 Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

Copyright ©[current-year] @pakarwalet